Tips Memilih Motherboard Terbaik untuk Komputer Gaming

Kali ini, buildpcgames datang dengan artikel tips memilih motherboard terbaik untuk komputer gaming yang anda rakit sendiri. Motherboard adalah salah satu komponen dari beberapa komponen penting lainya di dalam komputer. Anda dapat memiliki CPU, RAM, dan VGA card terbaik di dunia, tapi tanpa motherboard, semua itu tidaklah berguna.

Saya di sini juga akan melihat berbagai faktor yang perlu anda pertimbangkan ketika memilih motherboard untuk komputer gaming yang anda miliki. Hal ini sangat diperlukan untuk memastikan bahwa anda memilih motherboard terbaik untuk kebutuhan gaming dan sesuai / kompatibel dengan semua komponen lainnya baik itu RAM maupun CPU.

Tips Memilih Motherboard Terbaik untuk Komputer Gaming

Pengertian tentang Motherboard


Jika prosesor disebut sebagai otak dari komputer, maka motherboard bisa digambarkan sebagai jantung atau sistem saraf pusat. Motherboard ini merupakan inti dari PC yang bertanggung jawab untuk menyampaikan informasi antara semua komponen internal. Dengan kata lain, motherboard adalah pusat dari komputer, di mana semua komponen lainnya terhubung ke dalamnya.

Karena motherboard ini sangat penting bagi berjalannya sistem komputer gaming, maka membeli motherboard terbaik semampu yang anda bisa adalah investasi yang baik jika anda ingin merasakan lancarnya sistem komputer gaming yang akan anda miliki. Oleh karena itu, panduan berikut setidaknya akan membantu anda membuat keputusan yang lebih tepat dan akurat dalam memilih motherboard untuk komputer gaming yang anda rancang.

Kompatibilitas CPU bagi Motherboard


Hal pertama yang perlu anda sadari ketika memilih motherboard adalah kompatibelkah motherboard tersebut dengan CPU yang akan anda beli dan gunakan atau bahkan sudah anda miliki sebelumnya. Motherboard untuk gaming umumnya hanya akan mendukung processor milik Intel atau AMD, dan biasanya hanya processor dengan model tertentu juga.

Cara memeriksa kompatibilitas antara motherboard tertentu dan juga terhadap CPU sangatlah mudah dan sederhana, yang perlu anda lakukan adalah memeriksa dan melihat apakah motherboard dan CPU memiliki 'processor interface' yang sama. Selain itu, anda juga dapat membaca keterangan atau informasi tentang kompatibilitas CPU yang diberikan oleh perusahaan pencipta motherboard tersebut. Jika anda ingin mengetahui processor terbaik untuk komputer gaming yang anda rakit, pelajari tips memilih processor terbaik untuk komputer gaming.

Kompatibilitas RAM bagi Motherboard


Selain memperhatikan kompatibiltas CPU, anda juga harus memperhatikan kompatibilitas RAM bagi motherboard. Tahukan anda jika Motherboard yang anda pilih akan menentukan jenis dan jumlah RAM yang dapat anda memiliki. Akhir-akhir ini, kebutuhan akan RAM DDR3 dan DDR4 setidaknya minimal 4GB sangat diidamkan oleh para gamer. Hal ini dikarenakan RAM mampu mempengaruhi performa game yang anda mainkan, terutama untuk bermain game terbaru. Game terbaru saat ini membutuhkan system requirement yang tinggi. Jadi pastikan motherboard yang akan anda beli mendukung jenis dan jumlah memori yang besar, tetapi kebanyakan motherboard gaming saat ini jarang memiliki masalah dengan kompatibilitas RAM. Bagi anda yang masih bingung menentukan akan membeli RAM yang seperti apa, silahkan baca paduan tips memilih RAM terbaik untuk komputer gaming.

Motherboard dan Port, Slot, serta Fitur Lain


Jika anda membutuhkan port PCI tambahan untuk kartu lain, maka pastikan motherboard anda memiliki itu. Anda juga harus mempertimbangkan jumlah port USB yang akan anda butuhkan, dan apakah anda membutuhkan port Firewire (digunakan untuk video editing). Selain itu, pastikan ada cukup slot PCI-Express untuk kebutuhan Anda. Slot PCI-Express ini digunaka untuk VGA Card yang akan anda gunakan. Oleh karena itu, anda akan membutuhkan dua slot PCI-Express jika anda menginstal dua VGA Card di komputer gaming yang anda miliki. Jika anda memutuskan untuk menambah sound card khusus kedalam komputer gaming, maka anda akan perlu port PCI-Express lainnya untuk itu juga.

On-board Audio VS Dedicated Sound Card


Kebanyakan motherboard memiliki built-in audio sehingga anda tidak perlu sound card khusus lagi karena hal ini merupakan opsional. Namun, saya akan merekomendasikan anda untuk membeli sound card khusus jika anda ingin pengalaman terbaik saat bermain game dengan menggunakan speaker atau headphone. Untuk anda yang juga merupakan video dan audio editor, hal ini menjadi cerita yang berbeda. Sound card khusus akan sangat diperlukan karena sound card bawaan yang disediakan oleh motherboard biasanya kualitasnya di bawah sound card khusus.

Video Tips dan Paduan tentang Motherboard


Tips Membeli Motherboard Terbaik untuk Komputer Gaming


Bijaksanalah ketika anda akan membeli motherboard terbaik untuk gaming PC. Selain itu, anda harus berfikir ke depan untuk perencanaanya penggunaan motherboard tersebut. Jika anda ingin memiliki motherboard yang kompitable dengan perangkat terbaru lainnya, maka anda juga perlu membeli motherboard papan atas dan terbaru pula.

Karena motherboard merupakan suatu komponen penting untuk gaming PC yang anda rancang, secara umum buildpcgames akan merekomendasikan anda untuk membeli motherboard terbaik semampu yang anda bisa. Beberapa produsen motherboard paling terpercaya untuk kualitas dan kehandalan adalah ASUS, MSI, EVGA, Intel, dan Gigabyte.

Beberapa Rekomendasi Motherboard Murah untuk PC Gaming


ASUS Z97-AR - Tips Memilih Motherboard Terbaik untuk Komputer Gaming
ASUS Z97-AR
GIGABYTE G1.Sniper Z97 - Tips Memilih Motherboard Terbaik untuk Komputer Gaming
GIGABYTE G1.Sniper Z97
Asrock H97 Pro4 - Tips Memilih Motherboard Terbaik untuk Komputer Gaming
Asrock H97 Pro4

Postingan terkait:

Comments
0 Comments

Belum ada tanggapan untuk "Tips Memilih Motherboard Terbaik untuk Komputer Gaming"

Post a Comment

Banner adz